Bukittinggi--Gubernur Sumbar H.Mahyeldi Ansharullah dan Wawako Bukittinggi Marfendi, hadiri sekaligus resmikan Grand Opening D'Sultan Bakery dan Home Fresh(Pusat Buah-buahan Segar) di Jalan Manggis Ganting , Bukittinggi, pada Kamis (28/04).
Saat diwawancarai awak media, Gubernur Sumbar Mahyeldi menyampaikan, Alhamdulillah D'Sultan Bakery sudah hadir di Bukittinggi dan ini adalah cabang kedua dari Padang dan Insya Allah D'Sultan Bakery ini akan bisa hadir lagi di kota-kota lain di Sumatera Barat bahkan mungkin akan diluar Sumatera-Barat.
"Mudah-mudahan apa yang dicita-citakan oleh beliau (Haji Yasmar) dengan kelompok usaha lainnya akan bisa berkembang dan lebih maju lagi dan kita Pemerintah tentu mensupport dengan adanya usaha-usaha pribumi yang hadir dengan skala nasional apalagi Internasional, " harap Mahyeldi.
Sementara itu Owner DSultan Bakery dan Home Fresh, H Yasmar Budiman mengapresiasi dan berterimakasih atas kehadiran Gubernur Sumatera-Barat dan Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi.
"Alhamdulillah apa yang disampaikan oleh Bapak Gubernur tadi sangat mengapresiasi kami dan ini menjadi inspirasi bagi kami untuk mengembangkan produk dengan bahan bahan baku dari Sumatera-Barat seperti bahan baku dari jagung kita juga yakin dari bahan jagung juga sangat lezat untuk dijadikan roti.
"Kalau sudah tersedia bahan baku dari tepung jagung kita akan coba membuat cake dan roti dari tepung jagung.Insyaallah dalam pengembangan D'Sultan Bakery akan diperluas di seputar Payakumbuh dan Batusangkar dan insya Allah kita akan perluas pengembangannya ke luar Provinsi, " imbuhnya.
Baca juga:
Pisang Kapik Jajanan Khas Minangkabau
|
Menurutnya, Kue-kue kita lebih dari 100 macam dan kita produksi bertahap dan untuk resep kami ada sekitar lebih dari 500 resep.(Linda).